Jepang menilai tinggi upaya Vietnam dalam peranan sebagai perekonomian tuan rumah KTT APEC 2017

(VOVWORLD) - Demikian penegasan Tsutomu Koizumi, Wakil Kepala Direktorat urusan masalah-masalah ekonomi, Kementerian Luar Negeri Jepang, Kepala delegasi Jepang di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pejabat Senior APEC I (SOM I) ketika menjawab interviu kepada wartawan Kantor Berita Vietnam pada Rabu (12/7).
Jepang menilai tinggi upaya Vietnam dalam peranan sebagai perekonomian tuan rumah KTT APEC 2017 - ảnh 1Tsutomu Koizumi,  Kepala delegasi Jepang di KTT  Pejabat Senior APEC I (SOM I). (Foto: baomoi.com)

Tsutomu Koizumi memberikan apresiasi tinggi terhadap semua organsiasi dari Vietnam dan menganggap bahwa Vietnam telah memikul peran pelopor di banyak bidang fundamental dari masalah-masalah utama yang sedang dihadapi oleh APEC dewasa ini. Dia memberitahukan bahwa Jepang sangat percaya pada kepemimpinan Vietnam dalam peranan sebagai perekonomian tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi APEC 2017.

Dia juga menekankan bahwa Jepang sebagai perekonomian anggota APEC akan terus memberikan sumbangan aktif pada semua perbahasan APEC, terus bekerjasama dan memberikan dukungan komprehensif agar KTT APEC yang berlangsung pada November mendatang di Vietnam akan mencapai sukses.

Komentar

Yang lain