Kamboja meminta kepada PBB supaya mengawasi pemilihan Parlemen mendatang

(VOVWORLD) - Komite Pemilihan Nasional Kamboja (NEC), pada Selasa (13 Maret), telah meminta kepada Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) supaya mengirim pengamat atau membentuk kantor perwakilan di NEC untuk mengawasi pekerjaan pemilihan Parlemen di negara ini pada akhir bulan Juni mendatang. 

Permintaan ini dikeluarkan oleh Ketua NEC, Sik Bunhok dalam temu kerja antara NEC dan pelopor khusus urusan hak asasi manusia (HAM) PBB di Kamboja, Rhona Smith. Namun, Rhona Smith belum memberikan jawaban terhadap permintaan tersebut.

Rhona Smitt sedang melakukan kunjungan kerja di Kamboja dari 5-14/3/2018. Dalam kunjungan kerja-nya kali ini, dia telah melakukan banyak pertemuan dan temu kerja dengan pimpinan senior Kamboja.

Komentar

Yang lain