Kamboja menerima surat pendaftaran nama pencalonan untuk pemilu

(VOVWORLD) - Komite Pemilihan Nasional Kamboja (NEC) memberitahukan bahwa pada Senin (30 April), badan ini telah menerima surat pendaftaran nama pencalonan dari partai-partai politik yaitu Partai Rakyat Kamboja (CPP) yang berkuasa pimpinan Perdana Menteri (PM) Samdech Hun Sen dan Partai Pemuda Kamboja (CYP) untuk pemilihan umum (pemilu) yang direncanakan akan berlangsung pada 29 Juli mendatang.
Kamboja menerima surat pendaftaran nama pencalonan untuk pemilu - ảnh 1PM Kamboja Samdech Hun Sen memberikan suara dalam pemilihan Majelis Tinggi Kamboja 25 Februari  (Foto: vietnamplus.vn) 

Waktu bagi partai-partai politik dan para calon membuat pendaftaran nama memakan waktu 15 hari yaitu sampai dengan tanggal 14 Mei. Juru bicara dari NEC, Sovannarom memberitahukan bahwa hingga sekarang ini telah ada 18 partai politik yang mengambil surat pendaftaran nama untuk ikut serta dalam pemilu.

Sedangkan, juru bicara Kementerian Dalam Negeri Kamboja memberitahukan bahwa di seluruh Kamboja ada 38 partai politik yang mendapat pengakuan dari kementerian ini.

Komentar

Yang lain