Kamboja : pembukaan Konferensi ke-6 Menteri Pertahanan ASEAN

          (VOVworld) - Menurut wartawan tetap Radio Suara Vietnam di Kamboja, Konferensi ke-6 Menteri Pertahanan negara-negara ASEAN (ADMM-6) dibuka pada Selasa pagi 29 Mei, di Phnom Penh (ibukota Kamboja), negara tuan rumah ASEAN 2012. Tema konferensi ini ialah “Memperkuat solidaritas ASEAN demi satu komunitas yang rukun dan aman”.

Kamboja : pembukaan Konferensi ke-6 Menteri Pertahanan ASEAN - ảnh 1
Pembukaan Konferensi ke-6 Menteri Pertahanan ASEAN di Kamboja
(Foto : VOV)
Jenderal Phung Quang Thanh, Menteri Pertahanan Vietnam yang mengepalai delegasi tingkat tinggi Vietnam menghadiri Konferensi ini. Ketika berbicara di acara pembukaan tersebut, Jenderal Tea Banh, Deputy Perdana Menteri, merangkap Menteri Pertahanan Kamboja menekankan bahwa, tema: “Memperkuat solidaritas ASEAN demi satu komunitas yang rukun dan aman” mencerminkan visi bersama Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN 2012 dengan prinsip “ASEAN-satu koministas- satu nasib”. Di konferensi ini, menteri pertahanan 10 negara anggota ASEAN akan berbahas tentang kerjasama keamanan di kawasan ASEAN mengenai perdamaian, perkembangan dan kerjasama. Selain itu, Konferensi ini juga berbahas tentang naskah konsep usulan oleh negara tuan rumah Kamboja tentang pembangunan kawasan ASEAN tanpa perang saudara  untuk memberikan sumbangan bagi perdamaian dan kestabilan di kawasan./.

Nguyen Hiep

Komentar

Yang lain