Kanada memperkuat hubungan ekonomi dengan ASEAN

(VOVworld) - Menteri Perdagangan Internasional Kanada Ed Fast pada Selasa (20 Agustus) menekankan peranan Dewwan Bisnis Kanada – ASEAN (CABC) dalam mendorong hubungan- hubungan dagang dan investasi antara dua fihak. 


Kanada memperkuat hubungan ekonomi dengan ASEAN - ảnh 1
Menteri Perdagangan Internasional Kanada Ed Fast .
(Foto: agoracosmopolitan.com)

Ketika menghadiri semua konferensi di sela-sela Konferensi Menteri Ekonomi ASEAN di Bandar Seri Begawan - ibu kota Brunei Darussalam, Menteri Ed Fast menekankan bahwa semua negara angggota ASEAN sedang menciptakan kesempatan- kesempatan besar bagi  semua badan usaha Kanada untuk bisa memperkuat ekspor dan CABC sedang bekerjasama dengan sektor negara dan swasta untuk menetapkan kesempatan - kesempatan dan membantu semua perusahaan Kanada  melakukan bisnis secara kondusif dalam lingkungan kawasan ASEAN.

Menteri Ed Fast  juga menegaskan upaya-upaya  Pemerintah Kanada  untuk membantu aktivitas - aktivitas bisnis  Kanada di Asia Tenggara, diantaranya ada laporan- laporan yang baru, spesialis  dan informasi- informasi bernilai tentang pasar ASEAN di banyak bidang yang diberikan oleh  Kedutaan Besar dan Konsulat  Jendral Kanada di negara-negara ASEAN./.


Komentar

Yang lain