Kanada resmi meratifikasi CPTPP

(VOVWORLD) - Menteri Penganekaragam Perdagangan Internasional Kanada, Jim Carr, pada Senin (29/10), telah bertemu dengan Daniel Mellsop, Komisaris Tinggi  Selandia Baru di Kanada untuk mengumumkan bahwa Kanada resmi meratifikasi Perjanjian Progresif dan Komprehensif untuk Kemitraan Trans-Pasifik (CPTPP). Selandia Baru merupakan negara yang bertanggung jawab memantau dan mencatat proses perjanjian ini.
Kanada resmi meratifikasi CPTPP - ảnh 1 Menteri Penganekaragam Perdagangan Internasional Kanada, Jim Carr (Foto: ctvnews.ca) 

Sekarang, CPTPP beranggotakan 11 negara yaitu Australia, Jepang, Malaysia, Vietnam, Singapura, Brunei, Darusalem, Selandia Baru, Kanada, Meksiko, Peru dan Cile) yang berskala ekonomi sebanyak 13.5 trilium USD. Sebagai negara ke-5 meratifikasi CPTPP (setelah Jepang, Meksiko, Singapura dan Selandia Baru), Kanada akan beradu diantara 6 negara anggota pertama yang mendapatkan kepentingan dari CPTPP ketika permufakatan dilaksanakan. CPTPP dinilai oleh kelangan pengamat sebagai pesan yang kuat untuk menentang kecenderungan proteksi sekarang di dunia.

Komentar

Yang lain