Kantor Berita AFP membahas dan mengusahakan kerjasama komprehensif dengan VOV

(VOVworld) – Delegasi tingkat tinggi Kantor Berita AFP, Jumat pagi (31/3), mengunjungi Kantor Radio Suara Vietnam (VOV) guna membahas dan mengusahakan kerjasama komprehensif dengan VOV. Wakil Direktur Jenderal (Dirjen) VOV, Vu Hai telah menerima delegasi AFP yang dikepalai Presiden merangkap Dirjen-nya, Emmanuel Hoog.


Kantor Berita AFP membahas dan mengusahakan kerjasama komprehensif dengan VOV - ảnh 1
Wakil Dirjen Vu Hai (kanan) menerima Presiden, Dirjen AFP, Emmanuel Hoog 
(Foto: VOV)


Pada pertemuan tersebut, Wakil Dirjen VOV, Vu Hai memperkenalkan dengan singkat sejarah dan struktur organisasi VOV. Dia memberitahukan bahwa VOV sekarang menjadi kantor media multifungsi, menghimpun cukup bermacam ragam jurnalistik yaitu radio, televisi, koran cetak dan koran elektronik. Melalui delegasi AFP tersebut, pimpinan VOV menyatakan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh sahabat-sahabat Perancis kepada Vietnam selama masa peperangan serta periode terkena embargo. Dengan keunggulan yang dimilikinya, Wakil Dirjen Vu Hai berharap supaya bisa bekerjasama dengan AFP di bidang media, televisi dan pendidikan. Dia mengatakan: “VOV sangat ingin bekerjasama dengan AFP, misalnya kerjasama dalam pembelian berita. Selanjutnya ialah pendidikan produksi video. Sekarang VOV merupakan kantor media multifungsional, meliputi radio, televisi, koran cetak dan koran elektronik, jadi pastilah harus ada pendidikan. Kami sangat ingin mendapat pelatihan dari para pakar asing, khususnya dari Perancis”. 

Pada fihaknya, Presiden AFP, Emmanuel Hoog memberitahukan bahwa AFP sekarang punya ratusan kantor perwakilan tetap di luar negeri dan baru saja meresmikan satu kantornya di Pyong Yang, Ibukota Republik Demokrasi Rakyat Korea. Sekarang ini, AFP memiliki kira-kira 5.000 pelanggan. Sumber pendapatan utama AFP berasal dari para pelanggan di luar wilayah Perancis.

Komentar

Yang lain