Kaum diaspora Vietnam turut membangun perkembangan Tanah Air secara mantap

(VOVworld) – Baru-baru ini, Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam kota Da Nang berkoordinasi dengan Asosiasi Penghubung dengan orang Vietnam di luar negeri kota Da Nang mengadakan pertemuan dengan kira-kira 150 diaspora Vietnam yang pulang kembali ke Vietnam untuk menyongsong Hari Raya Tahun Baru Tradisional 2016 (Hari Raya Tet). Pada pertemuan ini, pimpinan kota Da Nang memperkenalkan hasil-hasil yang telah dicapai pada tahun 2015, pengarahan perkembangan kota ini pada tahun 2016 dan tahun-tahun berikutnya, bersamaan itu mencatat semua sumbangan yang diberikan kaum diaspora Vietnam kepada kota Da Nang.

Kaum diaspora Vietnam turut membangun perkembangan Tanah Air secara mantap - ảnh 1
Wakil Ketua Komite Rakyat kota Da Nang,
Dang Viet Dung berbicara di depan pertemuan
(Foto: quehuongonline.vn)

Komite Partai, Dewan Rakyat dan Komite Rakyat serta Front Tanah Air Vietnam provinsi Binh Dinh baru saja mengadakan pertemuan dengan kira-kira 100 diaspora dan sanak keluarga-nya yang pulang kembali ke kampung halaman untuk menyongsong Hari Raya Tet.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam provinsi Phu Yen juga mengadakan pertemuan dengan kira-kira 150 diaspora Vietnam yang sanak keluarga-nya. Sekretaris Komite Partai provinsi Phu Yen, Huynh Tan Viet menegaskan bahwa Organisasi Partai, pemerintahan dan rakyat provinsi Phu Yen selalu memacu dan menghargai semua sumbangan yang diberikan kaum diaspora dalam usaha pembangunan dan pengembangan sosial-ekonomi provinsi ini. 

Komentar

Yang lain