Kaum pemilih dari 21 negara EU melakukan pemungutan untuk memilih Parlemen Eropa

Kaum pemilih dari 21 negara EU  melakukan pemungutan untuk memilih Parlemen Eropa - ảnh 1
(VOVworld) – Pada Minggu (25 Mei), pemilih dari 21 negara Eropa secara serempak melakukan pemungutan suara dalam Pemilu Parlemen Eropa (EP) untuk memilih para wakil masing-masing negara di Kantor Legislatif dari Uni Eropa. Sebelumnya 7 negara Eropa yang lain ialah Inggris, Belanda, Republik Ireland, Latvia, Republik Czech, Slovakia dan Malta melakukan pemilu ini. Hasil resmi pemilu ini akan diumumkan ketika pemungutan suara terakhir di Italia pada pukul 23 (waktu lokal). Pemilu Parlemen Eropa 2014 yang pertama dilakukan sesuai dengan Konvensi Lisbon, menerutnya total 751 kursi legislator akan dibagi kepada negara-negara anggota Uni Eropa di atas jumlah penduduk masing-masing negara. Titik baru dalam pemilu EP ke-8 ini ialah proses pemilu Ketua Komisi Eropa (EC) yang diperkenalkan oleh Dewan Eropa di atas dasar hasil pemilu EP, setelah itu Parlemen Eropa akan memberikan suara untuk mengesahkannya. Sekarang dua calon yang paling potensial untuk kursi Ketua EC ialah Jean Claude Juncker dari Partai Rakyat Eropa (EPP) dan Martin Schultz dari Partai Sosial Eropa (PES)./.

Komentar

Yang lain