Kekerasan di Afghanistan menewaskan kira-kira 10 warga sipil

(VOVworld) – Kalangan pejabat Afghanistan pada Sabtu (5 September) memberitahukan bahwa satu kelompok penembak yang belum tahu identitasnya dan diduga sebagai para anasir Taliban, telah menghalangi dua mobil pengangkut warga sipil di kabupaten Zari, provinsi Balkh Utara, dan menembak mati 13 orang. Menurut Jafar Haidari, seorang pejabat kabupaten Zari, semua korban ini adalah warga sipil dari etnis minoritas Hazara.


Kekerasan di Afghanistan menewaskan kira-kira 10 warga sipil - ảnh 1
Serangan bom terus terjadi di Afghanistan
Foto: VNA


Kasus ini terjadi ketika para korban sedang berangkat menuju ke Mazar-e-Sharif, ibukota provinsi Balkh. Para penembak tersebut hanya melepaskan seorang wanita saja. Sekarang badan-badan fungsional sedang melakukan penyelidikan kasus ini. Sampai sekarang belum ada organisasi yang menerima tangung jawab atas serangan tersebut.

Sementara itu, di provinsi Logar di Afghanistan Timur, 14 warga sipil telah terluka, diantaranya ada 4 korban yang mengalami luka-luka berat, ketika seorang pelaku serangan bom bunuh diri meledakkan bom di satu terminal bis. Serangan bom ini juga merusak banyak kendaraan dan gedung-gedung di sekitarnya.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain