Kekuatan keamanan Irak memundurkan serangan IS di provinsi Anbar
(VOVworld) - Sumber berita keamanan setempat memberitahukan: kekuatan keamanan provnsi Anbar, Irak Barat telah memundurkan dua serangan berskala besar yang dilakukan organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) di provinsi ini, hari Senin (14/3).
Tentara Pemerintah Irak melakukan patroli di provinsi al-Hamidiyah, kota Ramadi Utara setelah merebut kontrol di kawasan ini dari IS, pada 17 Februari lalu.
(Foto: AFP/Kantor Berita Vietnam)
Menurut sumber berita tersebut, puluhan milisi IS bersama dengan banyak anasir pemboman bunuh diri telah menggunakan meriam mortir melakukan serangan terhadap pos-pos kontrol di dua desa Al Hessi dan Albu Aaasi di kota madya Ameriyat al-Fallujah yang dikontrol oleh tentara Pemerintah dilokasi kira-kira 40 Km dari ibukota Baghdad Barat, sehingga menewaskan 2 serdadu dan melukai 5 orang lain. Semua serangan tersebut terjadi setelah kekuatan keamanan mengusir para milisi IS ke luar dari Zankoura dan merebut kembali kontrol di kawasan ini pada sepekan lalu.