Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam Menjamin Sumber Pasokan Barang Kebutuhan Pokok bagi Warga

(VOVWORLD) - Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam telah mengeluarkan naskah pengarahan kepada Dinas Industri dan Perdagangan berbagai provinsi dan kota supaya proaktif menyusun opsi-opsi penanganan untuk siap memasok barang guna menstabilkan pasar, mengeluarkan langkah-langkah bantuan untuk mendorong pemasaran hasil pertanian dan mengarahkan pekerjaan membeli dan memasarkan barang dan hasil pertanian di berbagai daerah wabah Covid-19. 
Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam Menjamin Sumber Pasokan Barang Kebutuhan Pokok bagi Warga - ảnh 1Jumlah orang pergi ke tempat-tempat perbelanjaan meningkat tajam di Kota Ho Chi Minh pada Minggu sore (tanggal 30 Mei) (Foto: VOV)
Tran Duy Hung, Kepala Direktorat Pasar Domestik, Kementerian Industri dan Perdagangan mengatakan:

 “Di berbagai daerah, pekerjaan mencadangkan barang melayani kebutuhan pokok warga dilaksanakan sesuai degan opsi-opsi cadangan barang, berbagai daerah tetap selalu melakukan proaktif sumber barang pencegahan dan pengendalian wabah Covid-19 seperti masker, sanitasi tangan untuk melayani pasar di daerah serta membantu berbagai daerah lainnya. Di waktu mendatang, Direktorat Domestik akan terus berkoordinasi dengan Dinas Industri dan Perdagangan secara erat untuk memantau ketat perkembangan pasar barang sehingga bisa tepat waktu mengerluarkan proyek untuk menangani instabilitas tentang penawaran-permintaan barang apabila perlu atau membantu pemasaran berbagai barang hasil pertanian pada saat panenan.”


Komentar

Yang lain