Kenyataan dan tantangan daerah Tay Nguyen dalam perkembangan yang berkesinambungan

(VOVworld) – Demikian isi lokakarya yang berlangsung pada Rabu (8 Januari), di provinsi Kontum (Vietnam Tengah) guna menilai kenyataan dan mengidentifikasikan semua kemudahan dan tantangan, dari situ memberikan rekomendasi-rekomendasi tentang orientasi dan kebijakan untuk turut mengembangkan daerah Tay Nguyen secara berkesinambungan.

Kenyataan dan tantangan daerah Tay Nguyen dalam perkembangan yang berkesinambungan - ảnh 1
Panorama lokakarya
(Foto: tainguyenmoitruong.com.vn)

Lokakarya tersebut menyinggung banyak masalah yang sedang menjadi tantangan dalam perkembangan yang berkesinambungan di daerah Tay Nguyen sekarang seperti: kemerosotan sumber daya alam, struktur ekonomi belum sesuai. Beberapa pendapat pada lokakarya ini beranggapan bahwa untuk mengembangkan daerah Tay Nguyen secara berkesinambungan, maka secara paralel harus menangani dua masalah yaitu menstabilkan dan mengembangkan ekonomi. Pada segi lain, harus menangani secara harmonis perkembangan komunitas etnis minoritas di tempat dan komunitas-komunitas pendatang baru. Seiring dengan itu adalah masalah pengelolaan, penggunaan tanah dan penggeseran struktur ekonomi. Ketika semua masalah ini ditangani secara baik, maka akan membantu daerah Tay Nguyen mempunyai posisi  yang sesungguhnya dalam perancangan induk pengembangan sosial-ekonomi di daerah ini./.

Komentar

Yang lain