Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat KS PKV, Ha Thi Khiet melakukan kontak dengan pemilih provinsi Ha Giang

(VOVworld) – Untuk menyiapkan persidangan ke-7 Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan ke-13, pada Sabtu (26 April), Ha Thi Khiet, Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) beserta para anggota MN Vietnam angkatan ke-13 dari provinsi Ha Giang, melakukan kontak dengan para pemilih di kecamatan Lac Nong dan pusat kabupaten Bac Me. Dalam kontak ini, para pemilih menyatakan kepercayaannya terhadap kepemimpinan Partai, Negara dan MN yang telah melakukan pembaruan-pembaruan yang penting untuk meningkatkan kualitas aktivitas legislasi, pengawasan tertinggi dan memutuskan masalah-masalah besar Tanah Air.

Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat KS PKV, Ha Thi Khiet melakukan kontak dengan pemilih provinsi Ha Giang - ảnh 1
Kontak tersebut
(Foto: baohagiang.vn)

Bersamaan itu, para pemilih juga menyampaikan rekomendasi tentang beberapa masalah yang bersangkutan dengan jaring pengaman sosial, kebijakan investasi Partai Komunis dan Negara terhadap kehidupan rakyat, dll. Dalam kontak ini, ibu Ha Thi Khiet meminta kepada pimpinan provinsi ini supaya memeriksa kembali dan menangani secara selayaknya semua rekomendasi dan aspirasi yang sah dari para pemilih. Dia menegaskan: dengan tanggung jawabnya, delegasi anggota MN angkatan ke-13 dari provinsi Ha Giang akan meneliti dan menghimpun secara lengkap semua pendapat dan rekomendasi dari pemilih kemudian menyampaikannya kepada semua kementerian dan instansi fungsional untuk ditangani pada waktu mendatang./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain