Kepala Komite Pemeriksaan KS PKV Ngo Van Du mengunjungi provinsi Dac Nong

(VOVworld) – Pada Senin sore (16 Maret), Ngo Van Du, Anggota Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Kepala Komite Pemeriksaan KS PKV melakukan temu kerja dengan Komite Partai kabupaten Dac Min, provinsi Dac Nong tentang pengembangan sosial-ekonomi, pembangunan Partai dan persiapan bagi Kongres Partai berbagai tingkat.


Kepala Komite Pemeriksaan KS PKV Ngo Van Du mengunjungi provinsi Dac Nong - ảnh 1
Kepala Komite Pemeriksa KS PKV Ngo Van Du
(Foto: tienphong.vn)

Bapak Ngo Van Du minta perhatian kepada kabupaten ini supaya lebih berinisiatif dalam pekerjaan merancang kekaderan untuk menjamin struktur yang masuk akal, khususnya perlu mengambil solusi yang kongkrit dalam mengembangkan Partai di daerah pemukiman warga etnis minoritas, para penganut agama, jangan membiarkan ada dukuh dan desa tanpa ada anggota Partai. Tentang pengembangan ekonomi dan pembangunan pedesaan baru, kabupaten Dac Min perlu berinisiatif mengembangkan potensi dan keunggulan tentang pertanian yang menerapkan teknologi tinggi dan industri pengolahan./.

Komentar

Yang lain