Kepala Zona Administrasi Khusus Hong Kong (Tiongkok) mengimbau kepada para demonstran supaya menghentikan aktivitas perlawanan

(VOVworld) – Pada Senin (1 November), Kepala Zona Administrasi Khusus Hong Kong (Tiongkok), Leung Chun-ying mengimbau kepada para demonstran supaya menghentikan aktivitas-aktivitas perlawanan dan pulang ke rumah setelah terjadi baku tembak di kantor pemerintah Zona Administrasi Khusus ini.

Ketika berbicara di depan kalangan pers, Leung Chun-ying menunjukkan bahwa gerakan “Menduduki pusat” adalah tidak sah dan semua upaya para demonstran akan menjadi tak bernilai dan tidak bisa diterima. Sekarang permintaan untuk membubarkan tempat-tempat demonstrasi semakin meningkat dan polisi akan melaksanakan hukum.

Kepala Zona Administrasi Khusus Hong Kong (Tiongkok) mengimbau kepada para demonstran supaya menghentikan aktivitas perlawanan - ảnh 1
Polisi membubarkan tempat demonstrasi Mong Kok
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Polisi telah harus menggunakan gas air mata dan pentungan untuk mencegah para demonstran yang masuk ke dalam kantor pemerintah Zona Administrasi Khusus Hong Kong. 40 demonstran ekstrimis telah ditangkap, sedangkan 11 polisi luka-luka dan 37 orang lain harus dibawa ke rumah sakit.

Pada hari yang sama, Mahkamah Agung Hong Hong telah mengeluarkan keputusan membubarkan beberapa kawasan demonstrasi di Almiralty. Mahkamah ini membolehkan memindahkan barikade-barikade di jalan Harcourt, jalan tol menuju ke pusat keuangan Hong Kong./.

Komentar

Yang lain