Kerja sama Angkatan Laut Demi Satu ASEAN yang Kohesif dan Responsif

(VOVWORLD) - “Kerja sama Angkatan Laut demi satu ASEAN yang kohesif dan responsif” adalah tema Konferensi ke-14 Panglima Angkatan Laut Negara-Negara ASEAN (ANCM) yang diadakan secara virtual pada Kamis (5/11), di Kota Hanoi. 
Kerja sama Angkatan Laut Demi Satu ASEAN yang Kohesif dan Responsif - ảnh 1 Laksamana Muda Tran Thanh Nghiem, Panglima Angkatan Laut Rakyat Vietnam (tengah) memimpin konferensi tersebut (Foto: VOV)

Konferensi tersebut berlangsung di bawah kepemimpinan Laksamana Muda Tran Thanh Nghiem, Panglima Angkatan Laut Rakyat Vietnam dengan partisipasi Panglima, Kepala Delegasi Angkata Laut Negara-Negara ASEAN dan delegasi  Tentara Rakyat Laos. Di konferensi tersebut, Panglima Angkatan Laut negara-negara anggoatanyatelah berbagi pandangan, dan laporan terkini tentang situasi keamanan maritim di kawasan, membahas kegiatan-kegiatan dan mengembangkan inisiatif-inisiatif pada masa depan. Inisiatif Vietnam tentang kerja sama latihan Angkatan Laut ASEAN telah mendapat kesepakatan dan persetujuan negara-negara anggotanya.

Konferensi tersebut fokus membahas semua inisiatif dan kegiatan di masa depan dan program pertukaran pengalaman latihan Angkatan Laut Negara-Negara ASEAN; mengkonektivitaskan pusat maritim dan mendirikan angkatan maritim ASEAN.

Menurut rencana, Brunei Darussalam akan menjadi tuan rumah Konferensi Panglima Angkatan Laut Negara-Negara ASEAN pada 2021; Angkatan Laut Filipina akan menyelenggarakan Konferensi latihan perang multilateral AMNEX 2 pada 2023 dan AMNEX 3 yang akan diadakan di Malaysia pada 2025.

Komentar

Yang lain