Kerja Sama Vietnam-ILO tentang Lapangan Kerja yang Layak Periode 2022-2026

(VOVWORLD) - Pada Selasa (28 Maret), di Kota Hanoi, Kerangka Program Kerja Sama Nasional Vietnam-ILO tentang Lapangan Kerja yang Layak Periode 2022-2026 diumumkan dan ditandatangani antara wakil Pemerintah, kaum pekerja, pengguna tenaga kerja, dan Organisasi Ketenagakerjaan Internasional (ILO).
Kerja Sama Vietnam-ILO tentang Lapangan Kerja yang Layak Periode 2022-2026 - ảnh 1Acara penandatanganan kerangka program tersebut (Foto: hanoimoi.com.vn)

Kerangka Program baru mengeluarkan kerangka kerja sama antara ILO dan para mitra di Vietnam hingga tahun 2026 dan menuju ke lapangan kerja yang layak dan berkelanjutan untuk semua orang. Menurut itu, hingga tahun 2026, warga Vietnam, khususnya orang-orang yang menghadapi bahaya tertinggal di belakang, akan memberikan kontribusi dan mendapatkan keuntungan secara adil. Di samping itu, objek-objek ini dapat menikmati layanan-layanan sosial dan sistem jaring pengaman sosial secara menyeluruh, punya tanggung jawab gender, sensitif terhadap kaum difabel, adil, punya biaya yang rasional, dan berkualitas, dengan target mengurangi kemiskinan multidimensi secara menyeluruh, berkelanjutan, dan meningkatkan hak warga guna membantu mereka mengembangkan secara maksimal potensinya.

Komentar

Yang lain