Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima Dubes, Kepala Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Bruno Angetlet sehubungan dengan akhir masa baktinya

(VOVWORLD) - Ketika menerima Duta Besar (Dubes), Kepala Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Bruno Angetlet sehubungan dengan akhir masa baktinya pada Kamis pagi (1/8), di Kota Ha Noi, Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menyambut tamunya yang telah menjalani masa bakti yang sangat sukses di Vietnam. 
Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima Dubes, Kepala Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Bruno Angetlet sehubungan dengan akhir masa baktinya - ảnh 1Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan (kanan) menerima Dubes Bruno Angetlet (Foto: VNA)

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan merasa gembira ketika melihat perkembangan-perkembangan yang positif dalam hubungan Vietnam dan Uni Eropa pada waktu lalu, bersamaan itu menilai tinggi sumbangan Dubes Bruno Angetlet dalam mendorong hubungan antara Vietnam dengan Uni Eropa danParlemen Eropa.

Beliau menyatakan kegembiraan atas langkah-langkah menggelarkan Konferensi Kemitraan dan Kerjasama Komprehensif Vietnam - Uni Eropa (PCA) dan mendorong hubungan kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi. Beliau menginginkan agar para waktu mendatang, dua pihak terus mendorong ratifikasi dua perjanjian itu untuk dilaksanakan, membuka peluang-peluang baru bagi badan usaha dua negara untuk melakukan kerjasama investasi dan bisnis.

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menginginkan agar pada waktu mendatang, baik dalam jabatan apapun, Dubes Bruno Angetlet tetap menjadi sahabat dekat, terus memupuk hubungan yang baik antara Vietnam dan Uni Eropa, terutama mendorong hubungan antara MN Vietnam dan Parlemen Eropa.

Pada pihaknya, Dubes, Kepala Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Bruno Angetlet memberitahukan bahwa pada waktu lalu, dia telah mendapat bantuan yang positif dari badan-badan Vietnam, di antaranya ada MN Vietnam untuk menyelesaikan tugasnya. Dia menegaskan bahwa Uni Eropa selalu berupaya sekuat tenaga untuk mendorong lebih lanjut lagi hubungan antara Vietnam dan Uni Eropa, serta membantu Vietnam berkembang secara lebih kuat di kawasan.

Komentar

Yang lain