Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima PM Laos, Thoongloun Sisoulith

(VOVworld) – Ketika menerima Perdana Menteri (PM) Laos, Thoongloun Sisoulith, Selasa sore (25 Oktober), di Kota Ha Noi, Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menyatakan kegembiraan tentang perkembangan yang semakin baik hubungan persahabatan tradisional, solidaritas istimewa dan kerjasama komprehensif antara Vietnam dan Laos pada waktu lalu. Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menginginkan bahwa pada waktu mendatang, PM Laos terus  memperhatikan dan memberikan bimbingan untuk mendorong hubungan kerjasama di semua bidang antara dua negara, khususnya kerjasama tentang ekonomi, investasi dan perdagangan.

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima PM Laos, Thoongloun Sisoulith - ảnh 1
Ketua MN Vietnam, Ibu Nguyen Thi Kim Ngan
menerima PM Laos, Thoongloun Sisoulith
(Foto: vov.vn)


Pada fihaknya, PM Laos, Thoongloun Sisoulith memberitahukan bahwa Parlemen Laos baru saja membuka persidangan ke-2, tentang bidang ini, Republik Demokrasi Rakyat Laos berharap agar MN Vietnam berkoordinasi secara erat dengan Parlemen Laos dalam pekerjaan legislatif. PM Laos, Thoongloun Sisoulith juga berharap bahwa Vietnam terus menciptakan syarat yang kondusif kepada Pemerintah dua negara menggelarkan secara efektif permufakatan-permufakatan tingkat  tinggi dan perjanjian-perjanjian kerjasama antara dua Pemerintah, memperkuat koordinasi dalam mengawasai dan membantu amandemen hukum dan kebijakan untuk menciptakan syarat kepada penggelaran proyek-proyek kerjasama investasi dan perdagangan antara dua negara, turut  mensukseskan  Rencana  kerjasama  antara dua  Pemerintah tahun 2016.

Komentar

Yang lain