Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menghadiri sidang ke-10 Dewan Rakyat Provinsi Dak Nong

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan dan rombongan kerja MN, pada Kamis (9/7) pagi, di Provinsi Dak Nong (Vietnam Tengah), telah menghadiri sidang ke-10 Dewan Rakyat Provinsi Dak Nong angkatan III, masa bakti 2016-2021.

Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menghadiri sidang ke-10 Dewan Rakyat Provinsi Dak Nong - ảnh 1Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan (Foto: VOV) 

Pada acara pembukaan sidang tersebut, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan mengapresiasi pemerintahan dan warga Provinsi Dak Nong yang berupaya menemukan banyak solusi secara sinkron, mencapai hasil yang menggembirakan dalam mencegah dan menanggulangi wabah Covid-19, sekaligus berhasil mengembangkan sosial-ekonomi. Untuk terus mengembangkan semaksimal mungkin semua hasil yang telah dicapai, Beliau meminta kepada berbagai tingkat Komite Partai dan pemerintahan Provinsi Dak Nong supaya mengembangkan kekuatan persatuan, lebih berinisiatif, kreatif, dan gigih lagi untuk menguasai peluang, serta mengembangkan potensi dan keunggulan daerah Tay Nguyen sebelah Selatan.

Pada kesempatan ini, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menyampaikan ucapan selamat kepada Provinsi Dak Nong, ketika Geopark Dak Nong lolos masuk ke dalam daftar Geopark Global yang diakui UNESCO dan menjadi Geopark Global ke-3 di Vietnam, setelah Geopark Global Dataran Tinggi Batu Dong Van, Provinsi Ha Giang, dan Geopark Global Gunung dan Hutan Cao Bang, Provinsi Cao Bang.

Komentar

Yang lain