Ketua Parlemen Pantai Gading, Adama Bictogo Memulai Kunjungan Resmi di Vietnam

(VOVWORLD) -Pada Selasa sore (13 Juni), Ketua Parlemen Adama Bictogo dan delegasi tingkat tinggi parlemen Pantai Gading (Côte d'Ivoire) telah tiba di Hanoi, memulai kunjungan resmi di Vietnam dari tanggal 13 sampai 16 Juni, atas undangan Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Vuong Dinh Hue.
Ini merupakan kunjungan pertama yang dilakukan Ketua Parlemen Pantai Gading di Vietnam sekaligus  pemimpin tingkat tinggi negara Pantai Gading yang mengunjungi Vietnam setelah 48 tahun penggalangan hubungan diplomatik. 
Ketua Parlemen Pantai Gading, Adama Bictogo Memulai Kunjungan Resmi di Vietnam - ảnh 1Ketua Parlemen Pantai Gading, Adama Bictogo tiba di Hanoi, memulai kunjungan resmi di Vietnam (Foto: quochoi.vn)
 
Dalam rangka kunjungan ini, Ketua Parlemen Republik Pantai Gading, Adama Bictogo meletakkan karangan bunga di Tugu Monumen Para Pahlawan dan Martir; mengunjungi rumah panggung Presiden Ho Chi Minh; melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden Vietnam, Vo Van Thuong; menemui Perdana Menteri Pham Minh Chinh; menghadiri acara penyambutan resmi dan melakukan pembicaraan dengan Ketua MN Vuong Dinh Hue. Ketua Parlemen Pantai Gading Adama Bictogo berencana akan melakukan temu kerja dengan beberapa kementerian, instansi dan daerah Vietnam, dan melakukan beberapa kegiatan lainnya seperti mengunjungi Gedung MN, mengunjungi Museum Sejarah Nasional dan Teluk Ha Long. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain