Ketua Pengurus Besar Fron Tanah Air Vietnam menerima Duta Besar Tiongkok di Vietnam

(VOVworld) – Pada Kamis sore (31 Juli), ketika menerima Duta Besar Tiongkok di Vietnam, Hong Xiao Yong yang datang melakukan kunjungan kehormatan sehubungan dengan awal masa baktinya di Vietnam, Ketua Pengurus Besar Fron Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan beranggapan bahwa Vietnam dan Tiongkok adalah dua negara tetangga, Partai, Negara dan Rakyat  Vietnam selalu menghargai hubungan tetangga, kerjasama dan persahabatan  antara rakyat dua negeri.

Ketua Pengurus Besar Fron Tanah Air Vietnam menerima Duta Besar Tiongkok di Vietnam - ảnh 1
Ketua Pengurus Besar Fron Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan 
menerima Duta Besar Tiongkok di Vietnam, Hong Xiao Yong .
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)


Vietnam mengharapkan agar “Tiongkok menganggap perkembangan dari Vietnam sebagai kesempatan perkembangan diri sendiri dan perkembangan Vietnam  juga merupakan perkembangan dari Tiongkok”. Ketua Nguyen Thien Nhan berharap supaya Duta Besar Hong Xiao Yong akan mengembangkan dengan baik peranan sebagai jembatan penghubung  penting, memberikan sumbangan praksis bagi kerjasama yang komprehensif antara dua Partai dan dua Negara pada waktu mendatang.

Pada fihaknya, Duta Besar Tiongkok Hong Xiao Yong menegaskan akan melakukan segala yang bisa dilakukan untuk mendorong hubungan kemitraan strategis yang komprehensif Tiongkok-Vietnam, terus berkembang sesuai dengan kepentingan dan perkembangan di masing-masing negara, turut mempertahankan perdamaian, kestabilan dan kesejahteraan  di kawasan./.

Komentar

Yang lain