Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan mengunjungi dan mengcapkan selamat Hari Raya Tahun Baru Tradisional Chol Chnam Thmay di provinsi Tra Vinh

(VOVworld) - Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan, pada Minggu pagi (9 April), telah melakukan kunjungan dan mengcapkan selamat Hari Raya Tahun Baru Tradisional Chol Chnam Thmay kepada para pejabat verteran dan pensium etnis Khmer yang tipikal dan Asosiasi Solidaritas Biksu-Biksuni patriotik  provinsi Tra Vinh. Ketua Nguyen Thien Nhan telah mengunjungi keluarga aktivis revolusioner veteran Lam Phu, mantan Wakil Kepala Komite Etnis dan Daerah Pegunungan, keluarga pahlawan angkatan bersenjata rakyat Moyor Jenderal Son Cang, mantan Wakil Kepala Direktorat Jendral Keamanan II dari Kementerian Keamanan Publik dan Asosiasi Solidaritas  Biksu-Biksuni Patriotik provinsi Tra Vinh.


Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan mengunjungi dan mengcapkan selamat Hari Raya Tahun Baru Tradisional Chol Chnam Thmay di provinsi Tra Vinh - ảnh 1
Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Nguyen Thien Nhan memberikan bingkisan kepada Asosiasi Solidaritas  Biksu-Biksuni Patriotik provinsi Tra Vinh.
(Foto: vov.vn)


Di tempat-tempat yang dikunjungi, Ketua Nguyen Thien Nhan telah menekankan: “Dengan sumbangan yang diberikan oleh para pendeta kepada perkembangan agama Buddha, pembinaan persatuan nasional adalah tempat menggerakkan warga ikut serta dalam gerakan-gerakan memikirkan kaum miskin mengembangkan ekonomi. Sehubungan  dengan kesempatan ini, semoga  para pendeta, pengurus sangha buddha  provinsi ini  sehat walafiat dan  berbahagia”.

Sekarang, provinsi Tra Vinh, ada lebih dari 31% jumlah warga etnis Khmer, 142 pagoda Khmer dan lebih dari  3.500 biksu-biksuni.

 

Komentar

Yang lain