Komite Tetap Parlemen Meksiko meminta kepada Tiongkok supaya menangani masalah-masalah di Laut Timur melalui dialog

(VOVworld) - Pada Selasa (8 Juli), Komite Tetap Parlemen Federasi Meksiko memberitahukan bahwa badan ini telah mengajukan rekomendasi kepada Presiden Enrique Pena Nieto supaya melalui Kementerian Luar Negeri (Kemlu) meminta kepada Tiongkok menangani ketegangan di Laut Timur melalui dialog dan perundingan, menaati hukum internasional dan tidak menggunakan kekerasan. Rekomendasi tersebut dikeluarkan setelah Komite tersebut meninjau analisis legislator Sebastian Alfonso de la Rosa Pelaez dari fraksi Partai Demokratik Revolusioner, yang menurut itu, politikus ini meringkas perkembangan yang terjadi di Laut Timur sejak Tiongkok menempatkan secara tidak sah dan sepihak anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam.

Komite Tetap Parlemen Meksiko meminta kepada Tiongkok supaya menangani masalah-masalah di Laut Timur melalui dialog - ảnh 1
Legislator memprotes tindakan Tiongkok di Laut Timur
(Foto: dantri.com.vn)

Menurut legislator Rosa Pelaez, Vietnam sudah berulang kali memprotes tindakan salah tersebut, menekankan bahwa pelanggaran yang dilakukan Tiongkok terhadap semangat Deklarasi tentang Perilaku dari para pihak di Laut Timur (DOC) yang ditanda-tangani pada 2002 dan prinsip 6 butir tentang penanganan masalah-masalah di Laut Timur antara Tiongkok dan Vietnam. Legislator Meksiko tersebut menunjukkan jelas bahwa Vietnam telah menuntut kepada Tiongkok supaya segera menarik anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 dan semua kapal pengawal keluar dari wilayah laut milik Vietnam, bersamaan itu menegaskan punya cukup dasar hukum dan bukti sejarah yang menunjukkan kepulauan Hoang Sa (Paracels) adalah milik Vietnam. Legislator Rosa Pelaez juga memperingatkan bahwa ketegangan di Laut Timur sedang berkecenderungan meningkat setelah tindakan tersebut dan ada bahaya terjadi eskalasi instabilitas di kawasan serta berpengaruh terhadap kawasan-kawasan lain di dunia./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain