Komitmen Negara-Negara Polusi Terbesar Membantu Meningkatkan Prospek Perjanjian Paris

(VOVWORLD) - Sekretaris Eksekutif Konvensi kerangka Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk perubahan iklim (UNFCCC), Patricia Espinosa, pada Kamis (19/11), mengatakan bahwa komitmen-komitmen terkini dari negara-negara penghasil pulusi terbesar di dunia meningkatkan harapan tentang tercapainya target-target dalam Perjanjian Paris tentang perubahan iklim.

Komitmen Negara-Negara Polusi Terbesar Membantu Meningkatkan Prospek Perjanjian Paris - ảnh 1Kabut asap yang tercemar menutupi langit Beijing,Tiongkok pada 18/1/2020 (Foto: AFP/VNA) 

Perjanjian Paris tentang perubahan ikim menargetkan menjaga suhu bumi yang meningkat 1,5-2 derajat Celcius dibandingkan dengan periode pra-industri pada akhir abad ini. Para pakar menganggap bahwa dunia sedang salah arah, dan dengan suhu rata-rata meningkat sekitar 1 derajat Celcirus, maka kita perlu bertindak dengan gigih selama 30 tahun ke depan.

Patricia Espinosa menilai bahwa kesiagaan negara-negara untuk membuat komitmen yang lebih tinggi untuk membatasi emisi menunjukkan bahwa pengendalian pemanasan global tetap menjadi satu prioritas politik, dan tujuan Perjanjian Paris bisa tercapai.

Komentar

Yang lain