Komunitas Internasional Bahas Situasi Afghanistan

(VOVWORLD) - Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, pada 22 Agustus mengatakan bahwa akan mengadakan sidang dengan para pemimpin Kelompok G7 secara virtual pada 24 Agustus untuk membahas situasi Afghanistan.



Komunitas Internasional Bahas Situasi Afghanistan - ảnh 1Pasukan Taliban melakukan patroli di Kabul, Ibu Kota Afghanistan pada 17 Agustus 2021 (Foto: VNA)

Istana Kremlin, pada hari yang sama mengumumkan bahwa pemimpin negara-negara anggota Organisasi Traktat Keamanan Kolektif (CSTO) melakukan sidang online pada 23 Agustus untuk membahas cara tanggapan bersama terhadap tantangan dan ancaman lintas batas yang timbul dari krisis di Afghanistan. Presiden Rusia, Vladimir Putin menghadiri sidang yang dipimpin oleh Presiden Tajikistan Emomali Rahmon.

Pada pihaknya, Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden pada 22 Agustus menekankan bahwa Washington terus mencapai kemajuan dalam kampanye pengungsian warga AS serta para sekutu Afghanistan dari negara Asia Barat Daya ini. Berbicara dengan kalangan pers, Presiden Joe Biden menegaskan bahwa prioritas utama Washington saat ini ialah cepat membawa warga AS ke luar Afghanistan secara secepat mungkin. Presidne Joe Biden berharap bahwa penerbangan-penerbangan pengungsian akan berakhir pada 31 Agustus, batas waktu terakhir bagi AS untuk menarik seluruh serdadu ke luar Afghanistan.

Komentar

Yang lain