Komunitas memikirkan kaum miskin pada Hari Raya Tet

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (Hari Raya Tet) 2018, Pengurus Besar Lembaga Palang Merah Vietnam dan Lembaga Palang Merah Provinsi Ninh Thuan, Senin (12/2), di Provinsi Ninh Thuan, memberikan 150 bingkisan kepada para kepala keluarga miskin dengan total dana sebesar 90 juta VND.

Provinsi Quang Tri telah mengadakan banyak aktivitas untuk memikirkan orang-orang yang mendapat kebijakan prioritas, kaum miskin, orang disabilitas di provinsi ini sehubungan dengan Hari Raya Tet. Asosiasi Orang Disabilitas, korban oranye, perlindungan orang disabilitas dan hak anak-anak Provinsi Quang Tri telah mengunjungi dan memberikan bingkisan sebesar 1,2 miliar VND kepada obyek-obyek tersebut.

Serikat Provinsi Tien Giang, Vietnam Selatan menggelarkan banyak program menggerakkan dan membantu para anggotanya  seperti bersama dengan para pekerja merayakan Hari Raya Tet, mengunjungi dan memberikan bingkisan dan tiket kendaraan kepada para anggota Serikat Pekerja yang tinggal jauh. Total nilai bantuan itu sebesar 6,8 miliar VND.

Komentar

Yang lain