Komunitas orang Vietnam di Laos berkiblat ke laut dan pulau kampung halaman

(VOVworld) – Pada Rabu (4 Juni), Tran Van Tuan, Konselor Jenderal Vietnam di Luang Prabang memberitahukan bahwa untuk menyambut upacara pencanangan yang diadakan Konsulat Jenderal Vietnam untuk mengumpulkan derma “Berkiblat ke laut dan pulau kampung halaman”, komunitas orang Vietnam di provinsi-provinsi Laos Utara telah menyumbangkan kira-kira VND 120 juta.

Komunitas orang Vietnam di Laos berkiblat ke laut dan pulau kampung halaman - ảnh 1
Pengumpulan derma di Laos
(Foto: vov.vn)

Untuk menyambut pencanangan yang dilakukan Kedutaan Besar Vietnam di Laos, sampai Rabu (4 Juni), komunitas orang Vietnam di provinsi-provinsi seperti Savanakhet, Khammuan dan ibukota Vientiane juga berhasil mengumpulkan derma kira-kira VND 120 juta. Tidak hanya menyumbangkan uang saja, para orang Vietnam di Laos juga mengutuk penempatan anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 yang dilakukan secara tidak sah oleh Tiongkok di zona ekonomi eksklusif dan landas kontinen Vietnam, melanggar hukum internasional, Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut-tahun 1982, Deklarasi tentang Perilaku dari para pihak di Laut Timur (DOC) dan permufakatan yang dicapai pemimpin senior dua negara./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain