Komunitas orang Vietnam di luar negeri memprotes tindakan Tiongkok

(VOVworld) – Pada Selasa (13 Mei), komunitas orang Vietnam di Malaysia menekankan bahwa penempatan anjungan pengeboran Haiyang 981 oleh Tiongkok secara tidak sah dan membawa sejumlah besar kapal pengawal, termasuk kapal perang ke Zona Ekonomi Eksklusif dan landas kontinen Vietnam adalah melanggar hukum internasional.

Komunitas orang Vietnam di luar negeri memprotes tindakan Tiongkok - ảnh 1
Komunitas orang Vietnam di Republik Czech melakukan pawai
untuk memprotes tindakan Tiongkok di Laut Timur
(Foto: motthegioi.vn)

Sebelumnya, komunitas Vietnam di Ukraina melakukan pawai di depan Kedutaan Besar Tiongkok di Ibukota Kiev, menjunjung tinggi slogan dalam bahasa Vietnam, bahasa Ukraina, bahasa Inggris dan bahasa Tionghoa guna mengimbau kepada Tiongkok supaya menghormati hukum internasional, Deklarasi tentang cara berperilaku dari semua fihak di Laut Timur (DOC) dan segera menarik anjungan pengeboran yang tidak sah ke luar dari Zona Ekonomi Eksklusif dan landas kontinen Vietnam.

Asosiasi wirausaha Vietnam di Australia juga mengeluarkan komunike untuk memprotes tindakan Tiongkok dan mengimbau kepada semua organisasi, ormas-ormas, badan usaha dan diaspora Vietnam serta kaum pecinta keadilan dan perdamaian ineternasional supaya mendukung rakyat Vietnam dan memprotes tindakan Tiongkok di Laut Timur.

Pada Rabu pagi (14 Mei) di Vientiena, ibukota Laos, kira-kira 1.000 orang dalam komunitas orang Vietnam di Laos yang terdiri dari para staf Kedutaan Besar, kantor-kantor perwakilan Vietnam di samping Kedutaan Besar, para diaspora Vietnam di Laos, badan-badan usaha Vietnam yang sedang melakukan kerjasama investasi di Laos dan mahasiswa Vietnam di Laos melakukan rapat umum untuk memprotes Tiongkok menempatkan anjungan pengeboran Haiyang 981 di Zona Ekonomi Eksklusif dan landas kontinen Vietnam. Pada rapat umum ini, Duta Besar Vietnam di Laos, Nguyen Manh Hung menegaskan bahwa tindakan Tiongkok yang membawa anjungan pengeboran dan kapal-kapal bersenjata, kapal militer ke wilayah laut Vietnam dari 1 Mei sampai sekarang merupakan masalah yang amat serius dan berbahaya, melanggar wilayah laut Vietnam, bertentangan dengan semua permufakatan bilateral antara Vietnam dan Tiongkok tentang penanganan masalah-masalah di laut dengan langkah damai, di atas dasar hukum internasional. Wakil Pagoda “Phat Tich”, Asosiasi Umum dan Asosiasi orang Vietnam di ibukota Vientiane, Asosiasi Badan Usaha Vietnam yang sedang melakukan kerjasama investasi di Laos beserta para mahasiswa Vietnam di Laos menyatakan perhatian yang mendalam terhadap situasi di Laut Timur sekarang serta merasa gusar terhadap tindakan-tindakan yang dilakukan pihak Tiongkok, berharap supaya Partai Komunis dan Negara melakukan langkah-langkah yang tegas untuk berjuang membela kedaulatan suci Tanah Air./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain