Konferensi internasional berbagi pengalaman mengkonservasikan berbagai spesies primata

(VOVworld) - Konferensi Internasioinal ke-25 tentang Primata dengan tema: “Menghadapi tantangan dalam pekerjaan mengkonservasikan berbagai spesies primata” telah diadakan  pada Selasa (12 Agustus) di kota Hanoi.


Konferensi internasional berbagi pengalaman  mengkonservasikan  berbagai spesies primata - ảnh 1
Panorama Konferensi tersebut
(Foto: baomoi.com)

Dalam Konferensi  yang berlangsung  dari 12-16 Agustus ini, 900 ilmuwan,  manajer dan ahli konservasi primata yang datang dari 56 negara dan teritorial di dunia akan menghadiri berbagai sesi sidang tentang program-program penelitian dan hasil tentang konservasi berbagai spesies primata di dunia. Pada sesi pembukaan, para utusan menilai bahwa Vietnam adalah salah satu diantara  negara-negara yang  punya  tarap  keanekaragaman biologi  tinggi dengan bermacam-macam spesies flora dan fauna liar yang bernilai dan langka.

Konferensi kali ini merupakan peluang bagi para pakar, peneliti, ahli konservasi dan manajer berbagi pengetahuan-pengetahuan, pengalaman tentang pekerjaan mengkonservasikan primata, turut meningkatkan pemahaman komunitas tentang pekerjaan mengkonservasikan alam pada umumnya dan berbagai spesies primata  pada khususnya di Vietnam dan negara-negara lain  di dunia./.

 

 

 

Komentar

Yang lain