Konferensi Menteri Keuangan G20 di Brasil Tidak Bisa Mengeluarkan Pernyataan Bersama

(VOVWORLD) - Menteri Keuangan Brasil, Fernado Haddad, negara tuan rumah Konferensi para Menteri Keuangan Kelompok Dua Puluh (G20) memberitahukan bahwa konferensi tersebut telah diakhiri pada Kamis (29 Februari) tanpa mengeluarkan Pernyataan Bersama karena para anggotanya terpecah terkait dengan “konflik-konflik geo-politik” sekarang.

Negara tuan rumah Brasil memberitahukan bahwa para menteri telah mendiskusikan pandangan tentang berbagai perang, konflik dan krisis kemanusiaan sekarang, di antaranya, yang menonjol ialah situasi di Ukraina dan Jalur Gaza. Tetapi, Ketua G20 Brasil meminta perhatian bahwa konferensi ini bukan  forum yang paling sesuai untuk menangani semua masalah geo-politik, bersamaan itu merekomendasikan bahwa masalah-masalah ini akan terus didiskusikan di berbagai forum dan sidang yang terkait.

Komentar

Yang lain