Konferensi tingkat Menlu ASEAN mempersiapkan KTT ASEAN

 (VOVworld) – Konferensi persiapan tingkat Menteri Luar Negeri (Menlu) ASEAN yang meliputi Konferensi ke-18  Dewan koordinasi ASEAN (ACC-18) dan Konferensi ke-14 Dewan Komunitas Politik-Keamanan ASEAN (APSC-14) diadakan pada Selasa pagi (6/9) di Vientiane, ibukota Laos. Deputi Perdana Menteri, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh mengepalai delegasi Vietnam menghadiri semua Konferensi tersebut.


Konferensi tingkat Menlu ASEAN mempersiapkan KTT ASEAN - ảnh 1
Para Menlu ASEAN
(Foto : VOV)


Di Konferensi ACC 18, para Menteri telah menyelesaikan persiapan bagi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN yang ke-28 dan ke-29 dan semua KTT yang bersangkutan. Direncanakan, para pemimpin akan menandatangani dan mengesahkan atau mencatat kira-kira 50 naskah dokumen di berbagai bidang kerjasama di ASEAN dan antara ASEAN dengan para mitra.

Para Menteri sepakat akan berupaya keras dan bertekad tinggi untuk menggelarkan secara efektif dan praksis semua aktivitas pada waktu mendatang, meningkatkan persatuan, kesatuan dan sentralitas ASEAN, khususnya menangani semua tantangan keamanan di kawasan, diantaranya ada masalah Laut Timur. Pada pagi hari yang sama, para Menlu ASEAN telah menandantangani naskah-naskah  yang diperluas seperti Traktat Keakraban dan Kerjasama di Asia Tenggara (TAC) agar negara-negara Cile, Maroko dan Mesir bisa resmi ikut pada Traktat ini, meningkatkan total jumlah anggota Konvensi menjadi 35 negara.

Ketika berbicara di depan semua Konferensi ini, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh meminta supaya memprioritaskan penanganan semua tantangan keamanan sekarang seperti terorisme, kekerasan ekstrimis, kriminalitas lintas negara, keamanan cyber dan lain-lain. Dia meminta supaya mengajukan langkah yang praksis untuk mendorong perdamaian, kestabilan dan kerjasama di Laut Timur, menekankan tuntuan melaksanakan usaha mengekang diri dan menangani sengketa di Laut Timur dengan langkah damai, sesuai dengan hukum internasional, diantaranya ada Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut - tahun 1982.

Pada sore harinya, acara pembukaan KTT ASEAN yang ke-28 dan ke-29 resmi diadakan di ibukota Vientiane. Setelah acara ini, para pemimpin ASEAN mengadakan Sidang Plenio KTT ASEAN ke-28 dan menghadiri beberapa aktivitas yang lain.

Komentar

Yang lain