Koran Polandia Percaya Vietnam akan Berhasil Melaksanakan Target Pembangunan “Negara yang Makmur dan Berbahagia”

(VOVWORLD) - “Menurut Indeks Planet yang Berbahagia, Vietnam sedang menduduki posisi ke-5 di antara 140 negara yang mendapat penilaian. Tigapuluh tahun lalu, Vietnam menduduki posisi ke-121”. 
Koran Polandia Percaya Vietnam akan Berhasil Melaksanakan Target Pembangunan “Negara yang Makmur dan Berbahagia” - ảnh 1Ilustrasi  ( Foto: VNA)

Demikian penilaian penulis Piotr Gadzinowski dalam artikel dengan judul: “Vietnam berbunga berbahagia” yang dimuat di Koran “Trybuna” pada 5/2.

Artikel tersebut menekankan penyelenggaraan Kongres Nasional Partai Komunis Vietnam yang diadakan lima tahun sekali, mempunyai makna besar tidak hanya bagi Vietnam, melainkan bagi seluruh kawasan Asia Tenggara di mana Vietnam merupakan salah satu lokomotif. Menurut penulis, peran lokomotif Vietnam dimanifestasikandengan jelas  di dua segi. Pertama, tanpa memedulihkan kemerosotan ekomoni global, pertumbuhan GDP Vietnam tetap mencapai 2,91 persen pada tahun 2020 dan diprediksi akan mencapai 7 persen pada tahun 2021, bahkan bisa mencapai taraf yang paling tinggi di kawasan.

Kedua, Vietnam adalah negara yang berhasil mengendalikan wabah Covid-19 yang paling baik di kawasan. Artikel tersebut menegaskan berkat kebijakan sosial-ekonomi yang konsekuen serta kekreatifan  dari Partai Komunis Vietnam, posisi internasional Vietnam kian meningkat.

Komentar

Yang lain