Kota Hai Phong meresmikan Tahun pariwisata Cat ba

(VOVworld) – Acara peringatan ultah ke-55 hari Presiden Ho Chi Minh mengunjungi desa nelayan Cat Hai – Cat Ba, hari tradisi Instansi Perikanan Vietnam (1 April 1959 – 1 April 2014) dan peresmian Tahun pariwisata Cat Ba, telah diadakan pada Minggu malam (30 Maret) di pulau Cat Ba, kota Hai Phong (Vietnam Utara).

Kota Hai Phong meresmikan Tahun pariwisata Cat ba - ảnh 1
Acara pereingatan tersebut
(Foto: vov.vn)

Dalam pidatonya pada acara ini, Ketua Komite Rakyat kabupaten Cat Hai, Bui Trung Nghia mengikhtisarkan kembali event pada 55 tahun lalu (31 Maret 1959), ketika Presiden Ho Chi Minh yang tercinta telah melakukan kunjungan di desa nelayan Cat Hai. Event ini kemudian dipilih sebagai hari tradisi oleh instansi perikanan. Setelah penggabungan Cat Ba, Cat Hai menjadi kabupaten Cat Hai pada 11 Mei 1977 dan selangkah demi selangkah membangun dan mengembangkan sosial-ekonomi, menjamin pertahanan dan keamanan. Komite Partai, Pemerintahan, tentara dan rakyat kabupaten Cat Hai terus melaksanakan tradisi, membangun kabupaten pulau semakin sejahtera dan kuat, membangun Cat Ba menjadi zona pariwisata nasional dan internasional.

Sehubungan dengan ini, di kota madya Cat Ba juga diadakan banyak aktivitas yang bermakna lainnya seperti: acara memohon penangkapan ikan tradisional dari kaum nelayan; melepaskan 220.000 ikan bibit guna memperbarui sumber perikanan; Penutupan Turnamen bola voli kabupaten Cat Hai dan lomba perahu Naga di laut./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain