Kota Hai Phong Perlu Gelar dengan Efektif Semua Program Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Vuong Dinh Hue pada Rabu pagi (09 Februari), mengadakan temu kerja dengan Badan Harian Komite Partai Komunis Kota Hai Phong.

 

Kota Hai Phong Perlu Gelar dengan Efektif Semua Program Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi - ảnh 1Ketua Vuong Dinh Hue berbicara di depan temu kerja tersebut (Foto: VNA)

Ketika menyetujui semua rencana dan tugas titik berat yang ditetapkan Kota Hai Phong pada tahun 2022, Ketua Vuong Dinh Hue meminta kepada kota ini supaya menggelar dengan efektif semua program dan rencana tersebut dengan semangat gigih dan giat; terus menggelar pelaksanaan Resolusi Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam mengenai pembangunan dan pengembangan Kota Hai Phong sampai tahun 2030, visi sampai tahun 2045 serta Resolusi MN mengenai beberapa mekanisme dan kebijakan khusus untuk kota ini. Seiring dengan itu, kota perlu fokus menggelar program pemulihan dan pengembangan sosial-ekonomi yang telah diberlakukan oleh Pemerintah pada akhir Januari, terutama kebijakan-kebijakan membantu investasi infrastruktur, kesehatan, institusi-institusi perubahan untuk para buruh dan pekerja.

Pada hari yang sama, di Zona Industri Nam Dinh Vu, Distrik Hai An, Kota Hai Phong, Ketua Vuong Dinh Hue menghadiri upacara pencangkulan pertama Proyek pembangunan Pabrik produksi plastik biodegradable PBAT milik  Grup An Phat Holdings.

Komentar

Yang lain