Kota Hanoi mengadakan Kongres Kompetisi Patriotik tahap 2010-2015

(VOVworld) – Pada Kongres Kompetisi Patriotik tahap 2010-2015 yang berlangsung pada Jumat pagi (2 Oktober), Deputi Perdana Menteri (Deputi PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc telah mennyampaikan gelar Pahlawan Kerja kepada dua kolektif yaitu SD Ngo Sy Lien dan Rumah Sakit  Umum Xanh Pon. Pada kesempatan ini, 10 perseorangan telah mendapat gelar “Warga ibu kota yang terkemuka” tahun 2015 yang diberikan oleh kota Hanoi..


Kota Hanoi mengadakan Kongres Kompetisi Patriotik tahap 2010-2015 - ảnh 1
Panorama kongres
(Foto: hanoimoi.com.vn)

Ketika berbicara di depan Kongres tersebut, Nguyen Thien Nhan, Anggota Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Wakil Ketua Dewan Kompetisi dan Pemberian Pujian Pusat meminta: “Menaruh perhatian khusus untuk mempertahankan kota Hanoi yang tergolong dalam 5 provinsi dan kota yang memelopori seluruh negeri dalam hal reformasi administrasi, daya saing dan penerapan teknologi informasi. Kedua, mengembangkan produk-produk utama ibu kota. Ketiga, bagaimana agar produk pertanian ibu kota menjadi produk yang mencapai patokan keselamatan bahan makanan. Keempat, mengawasi, memobilisasi dan merangsang tumbuh mendewasa dan kekreatifan tidak henti-hentinya dari kaum pemuda ibu kota”.

Kota Hanoi adalah salah satu diantara daerah-daerah yang selalu memelopori semua gerakan kompetisi patriotik. Pada 5 tahun mendatang, kota Hanoi perlu terus berusaha untuk selalu mempertahankan posisi “lokomotif” tentang lingkungan bisnis dan pelayanan rakyat, adalah daerah yang punya administrasi yang terbaik dan lingkungan bisnis yang terbaik di Vietnam.


Komentar

Yang lain