Kota Hanoi mengambil sumbangan pendapat kepada RUU tentang Pernikahan dan Keluarga (amandemen)

(VOVworld) – Kota Hanoi mengambil sumbangan pendapat kepada Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Pernikahan dan Keluarga (amandemen). Usaha ini dilakukan oleh rombongan anggota Majelis Nasional (MN) Vietnam kota Hanoi untuk siap ikut memberikan sumbangan pendapat kepada penyusunan UU di persidangan ke-7 MN Vietnam angkatan ke-13 yang direncanakan akan diadakan pada Mei mendatang.

Kota Hanoi mengambil sumbangan pendapat kepada RUU tentang Pernikahan dan Keluarga (amandemen) - ảnh 1
Pengambilan sumbangan pendapat terhadap RUU tersebut
(Foto: vov.vn)

Ketika memberikan sumbangan pendapat kepada RUU ini, para utusan menegaskan bahwa harus merevisi untuk meningkatkan satu langkah lagi dalam hak kesetaraan gender dan menjamin hak anak-anak. Menurut banyak utusan, usia nikah sebaiknya ditentukan dari 18 tahun ke atas untuk baik laki-laki dan perempuan guna menjamin kesatuan dan kesinkronan antara Undang-Undang Dasar dan sistim perundang-undangan Vietnam yang menentukan bahwa warga laki-laki atau perempuan semuanya mendapat kesetaraan di semua segi.

Mengenai ketentuan pemisahan percobaan dalam RUU ini, para utusan berpendapat bahwa RUU harus mengeluarkan ketentuan-ketentuan yang jelas atau pasal yang terbuka untuk bisa mengeluarkan ketentuan-ketentuan di bawah UU, jangan membiarkan terjadi implikasi dan sengketa yang sulit ditangani nanti./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain