Kota Hanoi selalu aktif memperbaiki iklim investasi dan menyambut kedatangan badan-badan Uni Eropa

(VOVWORLD) - Dalam temu kerja dengan Pier Giorgio Aliberti, Duta Besar, Kepala Perwakilan Uni Eropa di Vietnam, pada Rabu (23/9), Sekretaris Komite Partai Komunis Kota Hanoi, Vuong Dinh Hue, menekankan bahwa Hanoi selalu aktif memperbaiki iklim investasi dan bisnis, menyambut kedatangan badan-badan usaha untuk melakukan investasi, di antaranya ada para investor Uni Eropa.
Kota Hanoi selalu aktif memperbaiki iklim investasi dan menyambut kedatangan badan-badan Uni Eropa - ảnh 1Sekretaris Komite Partai Komunis Kota Hanoi, Vuong Dinh Hue  menerima Pier Giorgio Aliberti, Duta Besar, Kepala Perwakilan Uni Eropa di Vietnam (Foto: Van Diep / VNA)

Ia menegaskan: Hanoi bersedia bersama Uni Eropa membahas dan mengusahakan kerjasama di bidang-bidang potensial. Selain itu, Hanoi tengah membuat rencana tentang strategi umum pengembangan sosial-ekonomi Ibukota untuk masa 5 – 10 tahun mendatang dan dengan visi yang lebih jauh.

Sekretaris Komite Partai Komunis Kota Hanoi berharap agar dengan kerjasama dan bantuan Uni Eropa, beserta fondasi dari perjanjian-perjanjian yang sudah ditandatangani dua pihak, Kota Hanoi akan cepat berhasil melaksanakan target-target penting dalam pengembangan sosial-ekonomi yang berkelanjutan menurut arah hijau, bersih, berbudaya, dan modern.

Di pihaknya, Duta Besar, Kepala Perwakilan Uni Eropa di Vietnam, Pier Giorgio Aliberti menginginkan agar melakukan lebih banyak pembahasan-pembahasan tentang kerjasama konkret di berbagai bidang, seperti melindungi lingkungan, memperbaiki kualitas udara dan air, dan sebagainya.

Komentar

Yang lain