Lebih dari 3 juta orang Suriah memerlukan bantuan pada musim mendatang

(VOVWORLD) - Pada sidang virtual Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada Rabu (25 November), penjabat Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB urusan masalah kemanusiaan, Ramesh Rajasingham menekankan: Lebih dari 3 juta warga Suriah memerlukan bantuan untuk mengatasi musim dingin mendatang yang diprediksi  “teramat sulit”.
Lebih dari 3 juta  orang Suriah  memerlukan bantuan  pada musim mendatang - ảnh 1Satu kamp pengungsi di Suriah (Foto: Anadolu) 

Ia memperingatkan situasi  nyata  bahwa sekarang  sekitar 6,7 juta  warga Suriah harus meninggalkan rumah karena konflik, 1/3 di antaranya tidak memiliki tempat tinggal yang layak, harus tinggal di rumah yang rusak karena perang atau lokasi-lokasi umum seperti sekolah atau  kemah.

Ia lebih lanjut mengatakan bahwa organisasi-organisasi bantuan kemanusiaan di Suriah telah mendekati sekitar 7,4 juta warga negara ini  untuk diberi bantuan setiap bulan. Namun, ia menekankan kegiatan kemanusiaan ini sedang menghadapi kesulitan di tengah  pandemi Covid 19 karena jasa kesehatan di dalam negeri sudah lemah, dan  sekarang semakin menjadi buruk dengan berkurangnya sumber bantuan dan sumber daya manusia.

Komentar

Yang lain