Lebih dari 30 badan usaha Republik Korea melakukan investasi di kota Ho Chi Minh

(VOVworld) - Di depan forum badan usaha kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan) dan kota Daegu (Republik Korea) pada Senin sore (11 Oktober), serentetan naskah MoU kerjasama perdagangan dan investasi telah ditandatangani oleh dua pihak untuk merealisasikan target mencapai nilai perdagangan bilateral sebesar 70 miliar dolar Amerika Serikat  pada tahun 2020.  Kota Daegu  mengirim lebih dari 30 badan usaha kepada kota Ho Chi Minh di bidang-bidang keuangan, perbankan, tekstil dan produk tekstil celupan, mesin, peralatan otomatisasi, perbajaan, bahan pembangunan, properti, bahan makanan dan lain-lain.

Lebih dari 30 badan usaha Republik Korea  melakukan investasi di kota Ho Chi Minh - ảnh 1
Para pemimpin dua kota tersebut menyaksikan upacara penandatanganan MoU kerjasama antara badan-badan usaha dari dua kota Ho Chi Minh dan kota Daegu pada 12 /9
(Foto: tphcm.chinhphu.vn)


Bapak Kwon Young Jin, Walikota Daegu menegaskan: Vietnam adalah mitra penting bagi Republik Korea. Republik Korea adalah negara yang menduduki posisi ke-4 diantara 79 negara dan teritori yang melakukan investasi di kota Ho Chi Minh dengan 1265 proyek dan dengan total modal sebesar 4,3 miliar dolar Amerika Serikat. Dia berharap akan mendapatkan persyaratan dari kota Ho Chi Minh dan Pemerintah Vietnam, bersamaan itu  berkomitmen akan selalu bersedia membantu badan-badan usaha kota Ho Chi Minh untuk mendorong pertukaran  ekonomi antara dua negara pada waktu mendatang.

Komentar

Yang lain