Lembaga Palang Merah Vietnam memberikan sumbangan besar pada usaha kemanusiaan Tanah Air

(VOVworld) - Pada Kamis  5 Juli di kota Hanoi, telah berlangsung Kongres  Nasional ke-9 Lembaga Palang Merah  masa bakti 2012-2017 dengan tema: “Memperbarui pola fikir, menciptakan  posisi, membela kehidupan”. 

Lembaga Palang Merah Vietnam  memberikan sumbangan    besar  pada usaha kemanusiaan Tanah Air - ảnh 1
Kegiatan memberikan sumbangan dalam pekerjaan  menjamin jaring pengaman sosial
(Foto: redcross.orga.vn)

Ketika membacakan pidato di depan Kongres ini,  Le Hong Anh,  anggota Polit Biro, anggota harian Sekretariat  Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, menekankan: Sebagai organisasi kemanusiaan yang  didirikan  oleh Partai Komunis, Presiden Ho Chi Minh, dalam beberapa tahun ini, Lembaga Palang Merah Vietnam telah tidak henti-hentinya tumbuh mendewasa, berkembang dan memberikan banyak sumbangan besar  kepada usaha kemanusiaan  Partai Komunis dan Negara Vietnam. Lembaga Palang Merah Vietnam dengan proaktif ikut serta dan aktif membantu rakyat di daerah yang mengalami bencana alam dan musibah, mengatasi akibat bencana alam, meregenerasi kehidupan rakyat  di dalam negeri. Bersamaan itu menggerakkan  rakyat Vietnam, semua organisasi membantu rakyat negara-negara lain yang menderita bencana alam, musibah, memanifestasikan secara mendalam tradisi  kemanusiaan dari bangsa Vietnam,  turut  melaksanakan politik  diplomasi rakyat  dari Partai Komunis  dan Negara Vietnam. Dia berharap  supaya Lembaga  Palang Merah Vietnam  dalam masa bakti yang akan datang,  harus terus  mengembangkan tradisi baik, dan dengan aktif  melaksanakan secara baik 7 aktivitas Lembaga Palang Merah  yang ditetapkan dalam Undang-Undang  tentang aktivitas  Palang Merah./.

 

 


Komentar

Yang lain