Liga Arab mengadakan sidang darurat tentang pendirian AS dalam masalah zona-zona pemukiman Israel

(VOVWORLD) - Menurut permintaan Palestina, Menteri Luar Negeri (Menlu) negara-negara anggota Liga Arab, pada Senin (25/11), telah mengadakan sidang darurat di Markas Liga Arab di Kairo, Ibukota Mesir untuk membahas perkembangan-perkembangan belakangan ini yang bersangkutan dengan dukungan Amerika Serikat (AS) terhadap pembentukan zona-zona pemukiman Israel di wilayah-wilayah Palestina yang diduduki dan merekomendasikan solusi-solusi untuk menghadapi keputusan Washington di tingkat internasional.

Liga Arab mengadakan sidang darurat tentang pendirian AS dalam masalah zona-zona pemukiman Israel - ảnh 1Zona pemukiman Revara di Tepi Barat (Foto: AFP/VNA) 

Ketika berbicara di depan sidang ini, Sekretaris Jenderal Liga Arab, Ahmed Aboul-Gheit mencela pernyataan Menlu AS, Mike Pompeo sebelumnya dan merupakan satu perkembangan yang sangat negatif dan merupakan perubahan pendirian AS yang pantas disesalkan. Menurut dia, pernyataan Menlu AS telah mengakhiri peranan sebagai mediator negara ini setelah 4 dekade, bersamaan itu memberikan dampak yang tidak menguntungkan semua upaya untuk mencapai perdamaian pada masa depan.

Komentar

Yang lain