Lokakarya Internasional tentang Bioteknologi Nano, Biosensor, Komputasi

(VOVWORLD) - Lokakarya internasional yang pertama tentang Bioteknologi Nano, Biosensor, Komputasi berlangsung dari tgl 17 hingga 19 September di Provinsi Binh Dinh. Lebih dari 100 utusan yang adalah para pelapor, pembicara, ilmuwan, pakar, dan mahasiswa dari 50 sekolah tinggi, institut, organisasi ilmiah asal 15 negara di dunia menghadiri lokakarya tersebut.
Lokakarya Internasional tentang Bioteknologi Nano, Biosensor, Komputasi - ảnh 1Para peserta lokakarya tersebut (Foto: ICISE)

Lokakarya tersebut bermaksud memberikan fondasi antarinstansi kepada semua utusan untuk menyampaikan hasil penelitian, berbagi pengalaman, dan membahas tren-tren baru serta tantangan-tantangan yang dihadapi dalam kenyataan, solusi yang diterapkan di bidang Bioteknologi Nano, Biosensor, dan Komputasi. Penelitian-penelitian yang disampaikan pada lokakarya tersebut memberikan wawasan yang mendalam tentang teknik dan kecenderungan penelitian baru yang bisa digunakan dan diterapkan di bidang pertanian, kesehatan manusia, dan lingkungan.

Komentar

Yang lain