Lokakarya Regional: “Inisiatif Pemimpin Muda Asia Tenggara: Pahlawan Samudra”

(VOVWORLD) - Konsulat Jenderal Amerika Serikat (AS) di Kota Ho Chi Minh, pada Jumat pagi (2 Desember), di Kota Nha Trang, Provinsi Khanh Hoa, membuka lokakarya regional dengan tema: “Inisiatif Pemimpin Muda Asia Tenggara (YSEALI): Pahlawan Samudra”. Lokakarya ini menyerap partisipasi lebih dari seratus pemuda tipikal yang mewakili sebelas negara Asia Tenggara serta para pakar internasional dan Vietnam.
Lokakarya Regional: “Inisiatif Pemimpin Muda Asia Tenggara: Pahlawan Samudra” - ảnh 1Para pemuda membahas isu lingkungan di negaranya (Foto: tuoitre.vn)

Program ini berlangsung dari 1 hingga 6 Desember ini. Para pemuda bersama-sama menetapkan berbagai strategi dan solusi potensial untuk jangka pendek dan jangka panjang dalam menjawab berbagai tantangan yang ditimbulkan perubahan iklim terhadap daerah-daerah pesisir dan lingkungan laut/air tawar di Asia Tenggara.

Lokakarya ini juga menciptakan peluang bagi kaum muda ASEAN untuk lebih memahami hubungan kemitraan strategis yang komprehensif antara AS dan ASEAN, bersamaan dengan itu meningkatkan kemampuan kepemimpinan, manajemen proyek, bisnis, dan media digital.

 

Komentar

Yang lain