Masih Ada Banyak Ranah Untuk Mengembangkan Lebih Lanjut Hubungan Vietnam-Uni Eropa

(VOVWORLD) - Jenderal Phan Van Giang, Menteri Pertahanan (Menhan) Vietnam, pada Kamis sore (15 Juni), di Kota Hanoi, telah menerima Giorgio Alberti, Duta Besar (Dubes), Kepala Perwakilan Tetap Uni Eropa di Vietnam sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam. 
Masih Ada Banyak Ranah Untuk Mengembangkan Lebih Lanjut Hubungan Vietnam-Uni Eropa  - ảnh 1Menhan Vietnam, Phan Van Giang (kanan) menerima Giorgio Alberti, Duta Besar (Dubes), Kepala Perwakilan Tetap Uni Eropa di Vietnam (Foto: VNA)

Menhan Phan Van Giang mengucapkan selamat kepada Giorgio Aliberti yang telah menyukseskan masa baktinya di Vietnam, memberikan sumbangan penting pada pendorongan hubungan Vietnam-Uni Eropa pada umumnya dan kerja sama di bidang pertahanan pada khususnya. Dia menegaskan bahwa kedua belah pihak telah menggelar kerja sama pertahanan secara efektif dan sesuai dengan rangka Perjanjian Kerangka Kemitraan dan Kerja Sama Komprehensif Vietnam-Uni Eropa (PCA), Perjanjian antara Pemerintah Negara Republik Sosialis Vietnam dan Uni Eropa tentang pembentukan rangka partisipasi Vietnam pada kegiatan-kegiatan pengelolaan krisis dengan Uni Eropa (FPA). 

Dubes Giorgio Aliberti mengapresiasi kerja sama erat antara Vietnam dan Uni Eropa, menegaskan bahwa hubungan Vietnam-Uni Eropa berkembang kuat dan masih ada banyak ranah untuk dikembangkan lebih lanjut pada masa depan. Uni Eropa sudah bekerja sama erat dengan Vietnam di banyak bidang seperti mencegah dan mengendalikan Wabah Covid-19, membantu Vietnam berpartisipasi pada kegiatan pemeliharaan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Komentar

Yang lain