Media Austria: Vietnam merupakan contoh tipikal dalam melawan wabah Covid0-19

(VOVWORLD) - Koran “Standard” dari Austria, pada Jumat (24/4), memuat satu tulisan analisis yang berjudul: “Tanpa kematian akibat virus Corona dan hanya ada dua kasus infeksi baru dalam waktu 11 hari – Vietnam telah menjadi contoh tipikal dalam melawan wabah Covid-19”.

Koran ini menekankan bahwa Vietnam, satu negara sedang berkembang dan punya sumber daya yang terbatas, telah mengontrol secara sangat baik wabah Covid-19 melalui langkah-langkah dengan biaya rendah dan tidak perlu menerapkan teknologi-teknologi pengobatan yang mahal.  Terhitung dari tanggal 15 April sampai sekarang, hanya ada dua kasus infeksi baru yang dicatat di Vietnam, dan total pengidap Covid-19 hanya mencapai 268 orang. Sebagai negara yang punya garis perbatasan dengan Tiongkok, negara pertama  dimana wabah Covid-19 ditemukan, tetapi sampai sekarang Vietnam belum mencatat kematian akibat wabah ini.

Tulisan tersebut juga mengutip beberapa analisis dan prakiraan yang memberitakan bahwa perekonomian Vietnam yang berskala 95 juta jiwa penduduk dan pada pokonya berdasarkan pada ekspor tetap menunjukkan indikasi pertumbuhan dan sedikit dirugikan oleh Covid-19. Ini merupakan hasil-hasil yang sedang diarahkan oleh banyak negara

Akhirnya, tulisan tersebut menyimpulkan bahwa pola melawan Covid-19 dari Vietnam patut dipelajari oleh negara-negara lain, termasuk negara-negara maju pada latar belakang wabah Covid-19 belum sama sekali dikontrol.

Komentar

Yang lain