Membangkitkan rasa cinta terhadap kampung halaman, laut dan pulau kepada generasi diaspora muda Vietnam

(VOVworld) – Rombongan kira-kira 170 pelajar dan mahasiswa Vietnam yang tinggal dan belajar di seluruh dunia sedang berpartisipasi pada aktivitas dalam kerangka Perkemahan musim panas Vietnam-tahun 2014 di kota Da Nang (Vietnam Tengah). 

Pada Jumat pagi  (18 Juli), rombongan tersebut telah mengunjungi kabupaten pulau Ly Son, provinsi Quang Ngai. Di sini, rombongan telah mengunjungi Tugu Monumen Armada Hoang Sa sambil menguasai Bac Hai dan tempat pameran Hoang Sa tempat menyimpan bukti-bukti dari satuan-satuan pada zaman dulu yang dikirim ke sini untuk menjaga kepulauan Hoang Sa (Paracels); melakukan pertemuan dengan pimpinan kabupaten dan temu pergaulan dengan para nelayan, bersamaan itu mencaritahu tentang kehidupan para nelayan di kabupaten pulau Ly Son.

Membangkitkan rasa cinta terhadap kampung halaman, laut dan pulau kepada generasi diaspora muda Vietnam - ảnh 1
Para mahasiswa mengunjungi pameran tentang laut dan pulau Vietnam
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Menurut rencana, pada Sabtu (19 Juli), rombongan tersebut akan menghadiri upacara melepas arwah untuk mengenangkan para pahlawan yang gugur di pagoda Linh Ung, kota Da Nang dan berpartisipasi pada Program televisi langsung dengan tema: “Laut dan pulau kampung halaman ku” di Taman Laut Timur (Da Nang). Perjalanan ini bertujuan membangkitkan rasa cinta terhadap kampung halaman, laut dan pulau dalam generasi diaspora muda Vietnam./.

Komentar

Yang lain