Memberikan masker kepada komunitas orang Vietnam di Republik Siprus

(VOVWORLD) - Atas mandat Kedutaan Besar Vietnam untuk Italia, Konsul kehormatan Vietnam untuk Republik Siprus, Georgio Christophides dan Badan Manajemen Komunitas Orang Vietnam di Siprus, baru saja, mengadakan acara penyampaian 100.000 masker kepada komunitas orang Vietnam di Republik Siprus.

Konsul kehormatan Georgio Christophides menyatakan kegembiraan atas keberhasilan-keberhasilan Vietnam dalam mencegah dan menanggulangi pandemi Covid-19, bersamaan itu mengatakan bahwa semua keberhasilan ini telah lebih meningkatkan posisi dan prestise internasional Vietnam.

Pada pihaknya, Kepala Badan Manajemen Komunitas Orang Vietnam di Siprus, Nguyen Duc Manh menilai tinggi aktivitas-aktivitas Kedutaan Besar Vietnam untuk Italia (merangkap Republik Siprus), khususnya usaha memberikan informasi secara permanen dan melindungi warga negara pada waktu puncak wabah Covid-19 di Republik Siprus.

Komentar

Yang lain