Memperingati ultah ke-90 Berdirinya PKV: Pembukaan Pameran Foto PKV – Untuk selama-lamanya memancarkan cahaya kepercayaan"

(VOVWORLD) - Pameran foto dengan tema: “Partai Komunis Vietnam –  Untuk selama-lamanya memancarkan cahaya  kepercayaan” telah dibuka pada Sabtu pagi (1/2), di Kota Ho Chi Minh, Vietnam Selatan. Event ini berlangsung sehubungan dengan peringatan ultah ke-90 berdirinya Partai Komunis Vietnam (PKV) (3/2/1930 – 3/2/2020).
Memperingati ultah ke-90 Berdirinya PKV: Pembukaan Pameran Foto PKV – Untuk selama-lamanya memancarkan cahaya  kepercayaan Banyak orang mengunjungi pameran tersebut (Foto: VNA)

Di pameran ini, ada 300 foto yang diperkenalkan di 4 kawasan pusat kota, menonjolkan semua prestasi besar dan punya makna penting dari revolusi Vietnam dalam usaha membebsakan bangsa, membangun dan membela Tanah Air selama 90 tahun ini, di bawah kepemimpinan PKV. Pameran tersebut juga mencerminkan prestasi-prestasi tipikal tentang ekonomi, sosial-budaya yang dicapai Kota Ho Chi Minh selama 40 tahun ini, yang memberikan sumbangan penting dalam usaha pembaruan dan prestasi bersama dari tanah air.

Sementara itu, di Kota Hanoi, pada Jumat sore (31/1), telah berlangsung forum dengan tema: “Kalangan pemuda Vietnam setia dengan kepercayaan pada PKV”. Pada forum ini, para peserta membahas isi-isi seperti: Menegaskan peranan sejarah yang besar dari PKV dalam proses perkembangan sejarah bangsa, memahami peranan dan tanggung jawab para kader, anggota Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh dan pemuda dalam ikut membangun PKV; dan menegaskan kepercayaan mereka terhadap PKV.

Komentar

Yang lain